Bantu Pembangunan Infrastruktur Gubernur dan Bupati Tinjau Kondisi Lokasi

Referensinews.id — Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Herman Deru bersama Bupati Kabupaten Musi Rawas (Mura) H Hendra Gunawan beserta unsur Forkopimda meninjau langsung kondisi jalan yang akan dibangun. Minggu (30/08/2020)

Mengendarai kendaraan roda dua Gubernur dan rombongan melihat secara langsung berbagai kondisi persoalan masyarakat bawah dan salah satunya kondisi infrastruktur jalan yang rencananya akan dibangun mulai dari Desa Yudha Karya Kecamatan Sukakarya sampai Kelurahan SP 9 Bangun Jaya Kecamatan BTS Ulu.

“Dengan mengendarai sepeda motor, kita ingin melihat secara langsung kondisi dilapangan, mulai dari infrastruktur, sosial dan budaya yang ada. Kita sama-sama ingin membuat trobosan agar Palembang-Musi Rawas bisa ditempuh hanya dengan waktu 3,5 jam saja,” ucap Gubernur.

Dalam kunjungan kerja ini, Gubernur dan Bupati Mura sekaligus meresmikan Jalan SP 9 Bangun Jaya–Simpang Stasiun Jene dan Tugu Migas

Dalam sambutannya, Bupati Mura Hendra Gunawan, mengapresiasi kehadiran Gubernur Sumatera Selatan yang sekaligus meresmikan pembangunan yang ada di Kabupaten Musi Rawas.

Bupati H Hendra Gunawan juga memberikan apresiasi kepada SKK Migas, PT Medco, PT Tropik Energi Pandan (TEP) dan PT Seleraya Merangin Dua yang terus memberikan kontribusi nyata dalam keterlibatan membangun Kabupaten Musi Rawas. (Advertorial–RN)

Exit mobile version
Lewat ke baris perkakas